Rabu, 22 Agustus 2012

• WORTEL, TELUR dan KOPI. •


Seorang wanita yang baru saja menikah, datang pada ibunya dan mengeluh soal tingkah laku suaminya.

Setelah pesta pernikahan, baru ia tahu karakter asli sang suami: keras kepala, suka bermalas-malasan, boros, dsb.

Wanita muda itu berharap orangtuanya ikut menyalahkan suaminya. Namun betapa kagetnya dia karena ternyata ibunya diam saja. Bahkan sang ibu kemudian malah masuk ke dapur, sementara putrinya terus bercerita dan mengikutinya.

Sang ibu lalu memasak air. Setelah sekian lama, air mendidih. Sang ibu menuangkan air panas mendidih itu ke dalam 3 gelas yang telah disiapkan.

Di gelas pertama ia masukkan TELUR.

Di gelas kedua, ia masukkan WORTEL.

Dan di gelas ketiga, ia masukkan KOPI.

Setelah menunggu beberapa saat, ia mengangkat isi ketiga gelas tadi, dan hasilnya:

WORTEL yang KERAS menjadi LUNAK,

TELUR yang mudah PECAH menjadi KERAS,

dan KOPI menghasilkan aroma yang HARUM.

Lalu sang ibu menjelaskan:

"Nak, MASALAH DALAM HIDUP ITU BAGAIKAN AIR MENDIDIH. Namun, bagaimana sikap kitalah yang akan menentukan dampaknya.

Kita bisa menjadi:

Lembek seperti wortel.

Mengeras seperti telur.

Atau harum seperti kopi.

Jadi, wortel dan telur bukan mempengaruhi air...mereka malah berubah oleh air, sementara kopi malah mengubah air, membuatnya menjadi harum."

Dalam tiap masalah, selalu tersimpan mutiara iman yang berharga. Sangat mudah untuk bersyukur saat keadaan baik-baik saja. Tapi apakah kita dapat tetap percaya saat pertolongan Tuhan seolah tidak kunjung datang?

Hari ini kita belajar ada 3 reaksi orang saat masalah datang. Ada yang menjadi lembek, suka mengeluh, dan mengasihani diri sendiri. Ada yang mengeras, marah dan berontak pada Tuhan. Ada juga yang justru semakin harum, menjadi semakin kuat dan percaya padaNYA.

Ada kalanya Tuhan sengaja menunda pertolonganNYA. Apa tujuannya??? Agar kita belajar percaya dan setia! Karena tidak pernah ada masalah yang tidak bisa Tuhan selesaikan! GBU

Rabu, 15 Agustus 2012

Akatsuki Ners Blogshare: Tips Menghilangkan Nyeri Pinggang Saat Hamil

Akatsuki Ners Blogshare: Tips Menghilangkan Nyeri Pinggang Saat Hamil: Nyeri pinggang selama kehamilan adalah keluhan umum pada wanita hamil. Angkanya sekitar 50-70 persen dari wanita hamil bisa merasakannya...

Orang Batak yang Lolos dari Kekejaman Hitler

Di dalam tubuh Parlindungan Lubis, tidak setetes pun mengalir darah Yahudi. Dia Batak tulen dari Mandailing. Namun kenyataannya, dia harus mendekam selama lima tahun di kamp konsentrasi NAZI , dan masih beruntung bisa keluar dari tempat penyiksaan dan pembantaian yang sadis tiada tandingannya itu. Lubis mengisahkan pengalamannya yang luar biasa itu dalam sebuah otobiografi. Sudah agak lama beredar; namun buku tersebut masih tetap aktual sampai sekarang.



Pasalnya, dialah satu-satunya orang Indonesia yang mengalami langsung hari-hari mencekam di kamp konsentrasi Nazi. Tempat pembantaian yang mengerikan itu sengaja dibangun untuk mewujudkan impian gila Hitler, yaitu memusnahkan etnis Yahudi, kaum gay, orang-orang cacat, gipsi dan Saksi Jehovah.

Berikut ini Anda bisa menyimak mosaik-mosaik pengalaman Pandapotan Lubis yang sungguh dramatis itu, melalui resensi buku tersebut yang ditulis oleh Koencoro : Otobiografi Parlindoengan Loebis.



LUBIS berangkat ke Negeri Belanda untuk belajar Kedokteran, setelah lulus Kandidat I di Betawi (begitu dia menuliskannya). Semasa di Betawi, ia sempat aktif di Jong Islamieten Bond dan Jong Batak, yang kemudian bersama perhimpunan mahasiswa lain (selain Jong Java) bersatu membentuk PPPI dan Indonesia Moeda.

Di Leiden, tak lama ia direkrut Perhimpoenan Indonesia. Sepeninggal Hatta cs, PI bersifat kekirian, dengan garis Stalinis yang jelas. Sempat Lubis menjadi ketua, selama 3 tahun, dan membawa PI ke arah yang tak begitu kiri. Kerjasama dengan Partai Komunis Belanda dihentikan, lalu bekerjasama dengan Partai Sosialis (SDAP).

Kemudian PD II pecah. Mei 1940, saat Jerman bergerak ke barat, Belanda menyerah nyaris tanpa perlawanan. Dan bahkan kemudian kehidupan masih tampak normal dalam pendudukan Jerman. Sebelum serangan Jerman pun, partai NSB yang pro Jerman pernah memperoleh suara cukup besar (separuh suara) dari rakyat Belanda.

Selama pendudukan Jerman ini, Lubis sempat menyelesaikan kuliah di Leiden, lalu menikah di Haarlem, menjajagi bekerja di Utrecht, dan akhirnya membuka praktek di Amsterdam. Tapi kemudian, 26 Juni 1941, dua orang reserse Belanda menjemputnya. Loebis dipenjarakan, dan kemudian dipindahkan ke Kamp Konsentrasi. (Baru pada tahun 1945, Loebis mengetahui alasan penahanannya:

Ternyata Jerman sedang membuka front baru melawan Sovyet, dan para aktivis gerakan pro komunis ditakutkan menjadi partisan di belakang front). Kamp Konsentrasi yang pertama dihuni adalah Kamp Schoorl. Di sini, tawanan belum disuruh bekerja, tetapi hanya disuruh apel dan berolah raga. Kemudian seluruh isi kamp ini digabungkan ke Kamp Amersfoort. Di sini, tawanan memperoleh perkerjaan konstruksi, termasuk memasang kawat berduri. Juga mulai sering disiksa secara kejam, baik oleh orang Jerman, maupun terutama oleh orang NSB.

Lubis kemudian dipindahkan ke Kamp Buchenwald di Jerman. Di sini Lubis mulai kehilangan harapan untuk dibebaskan, kecuali perang berakhir dengan kekalahan Jerman. Ia memutuskan untuk hidup secara efisien dan tanpa hati, untuk bertahan hidup selama mungkin. Di Buchenwald, mereka membuka hutan di pegunungan berkabut, memecah batu, membuat barak, saluran air, listrik, bengkel, dll, selama 7 hari seminggu, 14 jam sehari. Tawanan sering dipukuli, bahkan hingga mati. Tawanan yang mengobrol ditembak.

Namun kemudian Lubis dipindahkan lagi, pada Oktober 1942, ke Sachsenhausen, ke instalasi pabrik pesawat perang Heinkel. Di sini situasi lebih baik. Kamp lebih difokuskan pada pekerjaan teknis, biarpun kekejaman masih berlangsung, dan menyita nyawa manusia segala bangsa di sana. Kali ini, dia ditugaskan sebagai dokter kamp, sehingga tugasnya lebih ringan. Lubis jarang mengulas tentang Yahudi. Ia beralasan bahwa barangkali para Yahudi dipisahkan, dan ditempatkan di kamp tersendiri. Atau barangkali … entahlah. Saat akhirnya pasukan sekutu berhasil masuk ke Jerman, Kamp kacau.



Para tawanan dan penjaga membentuk barisan tak teratur yang terus bergerak ke barat. Tawanan yang keluar barisan langsung ditembak di belakang kepala. Tapi banyak juga penjaga yang juga lari memisahkan diri. Mereka akhirnya berhenti di kampung Grabouw. Sempat barisan dari kamp lain bergabung. Dan akhirnya tentara Russia masuk juga ke kampung itu. Mereka resmi lepas dari tawanan. Tapi perlu waktu untuk memulihkan diri, dan mencari cara untuk lepas dari kawasan Russia, menyeberangi sungai Elbe, masuk ke kawasan Sekutu Barat, dan akhirnya kembali ke Belanda dengan kereta ke Maastricht, lalu naik mobil ke keluarganya di Amsterdam.

Namun, nun di timur, kemerdekaan Indonesia diproklamasikan, dan pada akhir 1945, berita itu mulai terdengar masyarakat Indonesia di Belanda. Lubis dkk langsung menyatakan diri bagian dari Republik Indonesia yang merdeka, dan kekikukan kemudian terjadi lagi. Sempat ada Kongres Pemuda Demokrat Sedunia di Cekoslovakia, dan Loebis ingin menghadiri kongres ini, atas nama Indonesia. Tentu Belanda tak memberikan pass, tetapi atas bantuan Inggris, dia bisa berangkat.

Sambutan untuk Indonesia amat meriah, membuat berang para pemuda Belanda. Lubis kembali ke Belanda menumpang tim Belgia. Pemerintah Belanda akhirnya memperbolehkan orang Indonesia kembali ke negerinya. Namun dengan status sebagai NICA. Banyak yang mengira bahwa ini adalah support yang baik, karena tidak menyadari bahwa NICA justru memusuhi Pemerintah Indonesia Merdeka. Lubis sempat menyadari, dan memberi peringatan kepada lainnya.

Namun saat ia bertolak pulang, ia diberi juga pangkat Mayor NICA, yang tentu ia tolak. Ia mengambil status sebagai dokter kapal, dan dalam status itu sempat menyelundupkan Dr Setia Boedi (Douwes Dekker) kembali ke Indonesia. Di Indonesia, Lubis meneruskan karir sebagai dokter, dan menolak berpolitik. Bekerja sebagai dokter di PT Timah, Belitung. Zaman kaum komunis Indonesia bangkit, Lubis difitnah dan dipensiunkan dini, karena dianggap tak mau mendukung kaum komunis. Tapi ia tetap tinggal di Belitung. Saat istrinya meninggal, baru ia pindah ke Jakarta. Lubis meninggal di ujung tahun 1994, nyaris tanpa perhatian dari bangsa kita.

sumber :
http://dunia.lintas.me/go/whooila.com/orang-batak-yang-lolos-dari-kekejaman-hitler/

Rabu, 08 Agustus 2012

Babi Kecap (Sumatra Utara)



Bahan :
  • 1 kg babi, yg ada kulitnya lebih enak
  • 1 bh pekak (star anise) , dibelah 4 bagian tiap sudut
  • 5 sdm kecap manis
  • 3 sdm kecap asin
  • 1 sdt minyak wijen
  • 3 sdm arak cina (chinese rice wine)
  • 250 ml air / atau sampai daging terendam sedikit
  • garam secukupnya
Bumbu Halus :
  • 4 bh bawang putih
  • 1 sdt lada hitam butiran
  • 3 cm jahe
  • 1 sdt garam 
Cara Membuatnya :
  • Daging dipotong persegi.
  • Panaskan minyak dan minyak wijen, tumis bumbu halus hingga harum
  • Beri angciu/chinese cooking wine
  • Masukkan daging, aduk hingga bumbu merata
  • Tambahkan kecap manis dan pekak lalu beri air, masak hingga air mendidih
  • Tambahkan kecap asin , aduk sampai daging menjadi kecoklatan
  • Masak hingga daging empuk dengan api sedang, sesekali diaduk
  • Kalau air sudah hampir berkurang, dicicip hingga rasanya enak (agak manis)
  • Angkat kalau kuah sudah mengental.

Yang Harus Diketahui Tentang Usia Kehamilan 8 Bulan

janin pada kehamilan 8 bulan Kehamilan 8 bulan adalah masa dimana perkembangan janin mulai maksimal dan menunjukkan kesiapannya untuk hadir di dunia. Pada periode ini, ibu sanga disarankan untuk makan makanan yang bergizi untuk memaksimalkan pertumbuhan janin, terutama pada pertumbuhan otak.

Janin pada Kehamilan 8 Bulan

Pada usia kehamilan 8 bulan, janin tumbuh dengan sanat aktif, terutama pada otaknya. Karenanya, untuk memaksimalkan pertumbuhan otak, sangat disarakan untuk ibu mengkonsumsi suplemen dan makanan bergizi, terutama yang mengandung omega 3. Janin akan tumbuh setidaknya satu kilo sebelum akhir periode ini. Bentuk badan janin yang semaking besar membuatnya tidak leluasa bergerak, karenanya pada masa 8 bulan, janin cenderung untuk lebih tenang. Paru-paru janin masih berkembang, tetapi seluruh badan dan organ sudah tumbuh dengan maksimal. Mata janin sudah berfungsi, membuatnya dapat melihat fokus dan bahkan berkedip. Ibu bahkan bisa mengenali kapan si janin tidur dan bangun. Ari-ari (plasenta) Janin dibalut dengan cairan seperti gelatin, jadi walaupun ia bergerak, ari-arinya tidak akan membelit. Ukuran janin pada periode ini sekita 12 inci dan beratnya mencapai sekita 2.5 kg.

Perubahan Tubuh Ibu pada Kehamilan Bulan Kedelapan

Karena janin sudah mulai tumbuh maksimal dan akan lahir dalam waktu singkat, maka ibu akan banyak mengalami kontraksi pada kehamilan 8 bulan. Ibu tidak perlu kuatir karena ini bukan tanda yang buruk. Sebaliknya, kontraksi digunakan sebagai alam olahraga alami uterus untuk bersiap-siap dengan proses kalhiran. Posis janin juga akan sedikit jatuh ke bagian kandung kemih. Tekanan pada kandung kemih dan daerah sekitarnya biasanya menimbulkan rasa nyeri. Hormon esterogen ibu juga akan meningkat drastic yang membuatnya lebih sensitif pada oxytocin, hormone yang akan digunakan tubuh untuk berkontraski pada saat melahirkan. Ibu akan terus merasa seperti akan melahirkna. Jika ibu belum mendaftar kelas senam hamil atau sejenisnya, pastikan untuk mendaftar sekarang sebelum terlambat karena akan sangat membantu.

Tanda-tanda Kehamilan 8 Bulan

Banyak sekali tanda kehamilan 8 bulan yang dirasakan ibu. Beberapa keluhan yang dirasakan ibu pasa masa ini adalah kelelahan, sembelit, sakit punggung, cairan yg keluar dari kelenjar sus, gusi berdarah dan tekanan pada kandung kemih. Ibu juga akan mengalami payudara yang membengkak, kram kaki, sesak nafas, pembengkakan dan lain sebagainya. Sangat penting untuk ibu mengikuti senam atau bebrapa terapi untuk menangani rasa sakit dan mempersiapkan kehamilan pada kehamilan 8 bulan

http://www.kesehatan123.com/3017/kehamilan-8-bulan/

RESEP PUDING JAGUNG


Selain cara membuatnya mudah, bahan yang dibutuhkan dalam membuat puding jagung sangat simple. Resep puding membutuhkan bahan agak berbeda dengan jenis puding lainnya, misalnya puding kopi yang harus menggunakan campuran kopi dan mentega, sedangkan puding yang kita akan buat yaitu puding jagung, menggunakan campuran jagung. Sekarang bagaimana cara membuatnya.

Bahan:
Jagung manis 200 gram, lalu diblender hingga lembut (gunakan air/susu/santan sampai 400 ml)
Agar-agar bening 1 sachet sebanyak 7 gr
Air/susu low fat/santan 300 ml
Vanila essense 1 sdm 
Gula pasir 7 sdm


Cara Membuat :
  1. Siapkan cetakan lalu dibasahi dengan agar pudingnya mudah keluar.
  2. Hasil blenderan jagung dicampur dengan air/susu/santan. Panaskan diatas api sedang.
  3. Agar-agar dicairkan dengan sedikit air, lalu masukkan.
  4. Sisa bahan yg lain dimasukkan yaitu gula pasir, vanilla essense, lalu aduk rata.
  5. Biarkan hingga mendidih, sambil diaduk sesekali.
  6. Tuangkan ke cetakan, lalu biarkan dingin atau kalau bisa masukkan ke freezer kalau ingin cepat.
  7. Setelah dingin dan udah mulai mengeras, siap untuk dipotong-potong dan disajikan.

CARA MEMBUAT PUDING BUAH



Dalam proses pembuatan puding buah membutuhkan berbagai macam buah-buahan. Diantaranya strawberry, pisang, apel, dsb. Dan prosesnya berbeda dengan pembuatan jenis puding lainnya seperti puding kopi mentega. Bahan-bahan dalam pembuatan puding buah kami bagi dua bahan A dan bahan B. Nah, apa saja bahan-bahan yang dibutuhkan dalam membuat puding buah.

Bahan A:
- Agar-agar merah 1 bks
- Buah Leci 1 kalenng, ditiriskan dan air lecinya untuk campuran puding nanti.
- Air 200 ml
- Gula pasir 150 gr
- Vanila bubuk 1 sendok teh


Bahan B:
- Agar-agar warna putih 2 bungkus
- Susu cair 600 ml 
- Gula pasir 150 gr
- Selai stroberi 2 sdm
- Apel Malang 100 gr
- Pepaya 100 gr
- Pisang Ambon 1 buah
- Air jeruk nipis 1 sdm

Cara Membuatnya:
  1. Loyang disiapkan untuk puding yang bentuk cincin berukuran 2 liter, lalu dibasahi dengan air.
  2. Bahan A: agar-agar dicampur dengan air buah leci, air, gula pasir, dan vanila bubuk, kemudian aduk rata sampai mendidih dan angkat.
  3. Buah leci disusun diatas loyang lalu adonan agar-agar tadi dituangkan diatasnya secara perlahan-lahan dan diamkan hingga mengeras.
  4. Bahan B: buah apel, pepaya dan pisang ambon dihaluskan sambil ditambahkan jeruk nipis, aduk rata. Campur agar-agar putih dengan susu cair dan selai stroberi, aduk rata, masak hingga mendidih, tambahkan jus buah, aduk rata, angkat dan tuangkan ke dalam loyang, hilangkan uap panasnya dan simpan dalam lemari pendingin.
  5. Dan siap untuk disajikan dalam keadaan dingin.

my New Blessed Fam



My FB

http://www.facebook.com/lamsiharchristina.situngkir